PJ Gubernur Bangka Belitung Sepakat UMKM Serap Tenaga Kerja

- 9 Januari 2024, 18:37 WIB
Pj Gubernur Bangka Belitung Safrizal
Pj Gubernur Bangka Belitung Safrizal /Kominfo/

INFOBANGKAID - Pj Gubernur Safrizal sepakat, UMKM adalah salah satu sektor penggerak ekonomi yang substansial di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dengan kontribusi terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) diatas 60%, dan hingga April 2023 terdapat 191.141 UMKM Kepulauan Bangka Belitung yang mampu menyerap 90% tenaga kerja. 

 

"Harus kita fasilitasi, harus kita support, harus kita dukung dan juga harus ditingkatkan dengan sektor-sektor bisnis lain, sektor swasta besar lainnya. Seperti hari ini, adalah fasilitasi yang diberikan oleh Bandara Depati Amir untuk mensupport sektor UMKM. Jadi yang tidak sempat belanja oleh-oleh, bisa berbelanja di gerai ini," kata PJ Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal ZA pada persemian Gerai Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Ruang Tunggu Bandara Depati Amir Pangkalpinang, pada Selasa (9/1/2023). 

 

Menurutnya, pembinaan wajib terus dilakukan melalui variasi atau inovasi penciptaan kreativitas produk-produk baru, merujuk sektor kuliner, sandang, desain, mode, dan sektor lainnya yang bisa melibatkan sektor UMKM.

 

"Mudah-mudahan UMKM Bangka Belitung terus maju bisa terkenal bersaing dengan produk-produk sektor UMKM di tempat-tempat lain. Pemerintah akan support supaya produk-produk ini bisa eye catching, easy selling mudah dijual kemudian juga lebih kreatif. Mudah-mudahan salah satu atau banyak produk menjadi good branding bisnis UMKM di Indonesia," katanya.  

 

Selain itu, ia berharap support dari seluruh pihak, termasuk media untuk mensosialisasikan hal ini, karena sektor UMKM hampir 100% menggunakan bahan-bahan lokal atau bahan dalam negeri. 

 

Halaman:

Editor: Try Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah