Sentra Gakkumdu Bangka Selatan Gerak Cepat Tindak Lanjut Money Politics dan Kecurangan di Desa Bikang

- 26 Desember 2023, 17:45 WIB
Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Bangka Selatan Azhari
Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Bangka Selatan Azhari /Try Sutrisno /

INFOBANGKAID - Sentra Gakkumdu Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menindak lanjuti permasalahan Politik Uang atau Money Politics dan ajakan pengumpulan fotocopy KTP yang baru baru ini terjadi di Desa Bikang.  

 

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Bangka Selatan Azhari menegaskan, penelusuran dilakukan guna mencari dan menyelidiki serta mendapatkan bukti kuat atas praktik dari salah satu calon legislatif itu. 

 

"Jadi Bawaslu merespon apa yang telah publik ketahui apa yang jadi tugas fungsi dari kami yakni Sentra Gakkumdu (sentra penegakan hukum terpadu). Kami melakukan penelusuran kepada pihak pihak bersangkutan agar informasinya jelas," kata Azhari kepada Jurnalis di Kantor Bawaslu Bangka Selatan, Selasa (26/12).  

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Toboali Hujan Petir Sedang Disarankan Area Dataran Rendah Hati Hati

Menurutnya penelusuran terhadap bukti awal terus digiatkan untuk melengkapi bukti penguatan sebelumnya untuk melanjutkan ketahapan penyelidikan lebih lanjut.  

 

"Nanti kami akan melengkapi hasil untuk dikumpulkan, kalau memang ternyata bukti bukti dilapangan itu kuat bisa jadi ini akan kita (Bawaslu Bangka Selatan) lanjutkan ke tingkatan lebih tinggi," ujar Azhari

Baca Juga: Mau Ganti Gadget Baru Tapi Gak Ada Uang Simak Mengatasinya

Halaman:

Editor: Try Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah