Instruksi Presiden RI, Bidang Cipta Karya Bangka Selatan Bangun Ribuan WC Bersih

- 3 Februari 2024, 16:55 WIB
Kepala Bidang Cipta Karya PUPR Bangka Selatan, Yudi Siswanto
Kepala Bidang Cipta Karya PUPR Bangka Selatan, Yudi Siswanto /Try Sutrisno/

INFOBANGKAID - Demi menjaga keberlangsungan taraf hidup sehat masyarakat di wilayah Bangka Selatan. PUPR Kabupaten Bangka Selatan bangun 1964 unit WC atau toilet bersih.  

 

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bangka Selatan, Yudi Siswanto mengatakan, program tersebut merupakan instruksi presiden melalui dana Inpres tahun 2024.  

Baca Juga: Disperindag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Ukir Prestasi

"Peruntukannya untuk masyarakat yang memang membutuhkan wc bersih, itu merupakan program sanitasi dari inpres tahun 2024," ujar Yudi Siswanto kepada infobangkaid, Sabtu (3/1). 

 

Yudi menjelaskan untuk awal wc tersebut menyasar pembangunan 35 desa dan 2 kelurahan di Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.  

Baca Juga: Mahfud MD Resmi Mundur, Jokowi Sebut Menko Polhukam Terlama

"Usulan tersebut menyentuh 35 desa dan dua kelurahan, dan pembangunan itu ditujukan kepada warga yang tidak mampu dan agar merubah perilaku masyarakat agar tidak BAB sembarangan," ujarnya.  

Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Mundurnya Mahfud MD Demokrasi

Editor: Try Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah