Tudingan Bodoh Dua Akun Facebook Bodong Atas Informasi Kelangkaan gas LPG di Bangka Selatan

- 16 Maret 2024, 12:26 WIB
Screenshot tudingan dua akun bodoh terhadap kelangkaan gas LPG di Toboali Bangka Selatan
Screenshot tudingan dua akun bodoh terhadap kelangkaan gas LPG di Toboali Bangka Selatan /Ist/

INFOBANGKAID - Kurang cerdasnya atau lebih tepat disebut "BODOH" netizen di media sosial facebook atas nama Abas Selatan dan Hijrah Nabawi menanggapi informasi yang disebar media resmi Infobangkaid atas kelangkaan gas LPG 3 kg untuk masyarakat miskin di Toboali Bangka Selatan yang telah terjadi kelangkaan beberapa hari sejak bulan Ramadhan.  

 

Dalam grup facebook Forum Bahasa Bangka akun pertama memposting atas nama Hijrah Nabawi menuliskan dalam caption "seperadik semuen ni hah ade yang buet berita hoax kalau di Basel gas elpiji langka...padahal jelas bejibun penuh mengkeretek ... dak suai agiklah orang yang buat berita ni (saudara semua ini ada yang buat berita hoax tentang gas LPG langka, padahal jelas banyak stoknya, sudah tidak jelas yang buat berita ini, read) ," tulis akun palsu Hijrah Nabawi yang dilansir infobangkaid, Sabtu (16/3) siang.  

 

Selain itu, di samping screenshot tertulis bahwa "pembuat berita membuat resah masyarakat dengan berita yang tidak benar, dalam berita pun tidak menyertakan narasumber yang memberikan informasi terkait atas kelangkaan LPG yang ada hanya opini si pembuat berita tanpa adanya fakta," tulis akun bodong Hijrah Nabawi.  

 

Menanggapi postingan dari akun fake (palsu) Facebook itu, penanggungjawab dari Infobangkaid media nasional jaringan Pikiran Rakyat, Try Sutrisno menyebutkan, diduga kedua akun ini merupakan pelaku pengoplos gas LPG sehingga pekerjaan ilegal yang dilakoni mereka terganggu.  

 

"Mereka berdua (akun Abas Selatan dan Hijrah Nabawi) mungkin ya, pekerjaannya pengoplos gas LPG sehingga dengan adanya pemberitaan ini merasa terganggu dengan menuding media kita ini menyebarkan hoaks atas kegiatan ilegal mereka mencari duit," ujar Try Sutrisno.

 

Halaman:

Editor: Try Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x